Minggu, 31 Mei 2015

[Sunday Rants] Owari No Seraph

Helloooo,

Happy Sunday morning! How is your Sunday? Nganggur di rumah? Nonton film sendirian? Yah itulah nasib yang jomblo (termasuk yang nulis, lol).

Baiklah, daripada kita galau, mending nonton anime. Biasanya kalau hari minggu gini ya, ada 2 anime yang wajib saya download. Yang pertama yaitu Fairy Tail (yang entah kenapa cewek ceweknya makin bohay, bikin iri aja, lol -_-), dan yang kedua yaitu Owari no Seraph.
Nah, untuk season ini saya sih cuman ngikutin dua anime itu doang ya weekly nya. Sempet nonton Kekkai Sensen, tapi nggak sreg, nonton Ore Monogatari tapi sampe episode 4 nggak dilanjutin. Alasannya simpel, karena kasian sama Sunakawa yang ganteng itu malah nggak laku, lol sini sama saya aja. Lololol

Berhubung fairy tail udah terlalu famous, jadi nggak perlu dibahas lah yaa. Yang mau saya bahas disini itu adalah Owari no Seraph. Awalnya sih penasaran, soalnya anime ini kok kayaknya lagi ngehits banget. Terus saya coba deh download satu episode. Hmmmm bromance boook. Duh sebenernya saya anti nih sama yang bromance, shonen ai apalagi yaoi. Hedehhh. Tapi berhubung bromance disini kadarnya nggak nyampe 5%, jadi masih acceptable lah ya. Apalagi main protagonisnya punya mata warna ijo emerald, ganteng. Haha entah kenapa saya suka sama tokoh utama cowok yang matanya ijo emerald, macem Athrun zala gitu. Kyaaa.

Apalagi tokoh ceweknya unik. Ngakak liat dia ngebully si tokoh utama secara verbal. Duh tapi ternyata diam diam si cewek ini memendam rasa juga sama si tokoh utama. Hmm. Siapakah cewek ini? Yuk mari deh dibahas satu persatu ya karakternya. Eh tapi sebelum itu, saya kasih sinopsis dan info singkatnya.

Owari no Seraph (Seraph of the end)


Disini saya mulai spoiler ya, bagi yang nggak suka spoiler sebaiknya jangan scroll down.

Apaan sih seraph itu? Ah saya juga gak tau. Siapalah saya, hanya upil, hahaha. Ya mungkin butuh penyelidikan lebih lanjut atau kalau perlu interview sama mangakanya kali ya.
Untuk setting anime ini adalah di jepang, tapi jepang versi kiamat. Dimana kehidupan manusia nggak sedamai sebelumnya. Penyebabnya sih sepertinya virus aneh yang membuat monster muncul dimana mana, dimakan deh manusianya. Ditambah lagi muncul vampir yang menjadikan manusia sebagai livestock.

Okey, disini tokoh utama berada di suatu kota vampir. Dia dan temen-temen (yang sudah dianggap keluarga karena mereka berasal dari panti asuhan yang sama) tinggal di kota itu. Sayangnya, mereka hanya dijadikan livestock oleh vampir vampir itu. Si tokoh utama yang karakternya tipikal karakter shonen, nggak mau dong dijadiin livestock doang. Dia ingin berontak dan kabur dari kota vampir tersebut. Nah disini muncul tokoh cowok kedua, karakternya kebalikannya si tokoh utama. Dia lebih calm, lebih kompromi sama vampir vampir itu. Dia rela jadi “makanan” vampir vampir demi memberi makanan yang layak bagi keluarganya. 

Terus suatu saat mereka merencanakan kabur dari kota vampir itu, tapi ternyata rencana mereka gagal dan semua anggota keluarga itu mati dibunuh vampir kecuali tokoh utama dan................... sebaiknya nonton sendiri ya. hehehe

Next, yuk mari kita liat tokoh tokoh utamanya,

1. Yuichiro Hyakuya

 
Matanya ijo, berarti mata duitan ya? Lol nggak lah. Si ganteng ini pasti karakternya banyak dijumpai di anime/manga shonen lainnya. Sense of justicenya tinggi, nggak mau meninggalkan nakama nya, di awal cerita sih dia lagi “sasuke mode”, tipikal seorang yang ngebet banget balas dendam. Tapi di tengah cerita dia berubah kok, tenang aja. Hahaha.

2. Mikaela Hyakuya

Ini tokoh cowok yang karakternya kebalikannya tokoh utama. Tapi sama sama menganggap keluarga adalah segalanya. Tapi saya mulai bingung soal perasaan cowok ini ke yuchiro, apakah brotherly love atau...... yang lain? Semoga nggak ke arah “sana” deh. Langsung saya drop ini anime kalau ada unsur begonoan.

 3. Shinoa Hiragi

Tokoh cewek yang karakternya saya suka! Dari luar dia kesannya nggak pernah serius, suka ngebully si Yuichiro, aih tapi sebenernya diam diam sukaa. Lol. Suka desain rambutnya. Ah saya ngeship shinoa sama yuichiro deh. Mereka lucuuuuk.

Overall tokoh yang saya suka Cuma bertiga itu. Lol. Digemplang nih ntar saya sama fansnya Yoichi, Mitsuba, Guren dan kawan kawannya. Ah nggak papalah ini kan blog saya.

Betewe, saya heran nih sama anime dan manga ini. Nggak biasanya shonen banyak blushing blushing nya. Hahaha. Yang saya heran lagi, ini anime bikin saya mikir “segini doang nih”, soalnya battle scene nya ya memang segitu doang. Nggak seheboh shonen anime/manga yang lain. Tapi masih worth buat ditonton dan dibaca. Kalau nggak worth, nggak mungkin saya review dan saya post di blog, ^-^

Untuk animenya sendiri sampai saat ini masih on going, sampe episode 9, manganya chapter 33. Duh nggak sabar nunggu chapter 34, penasaran gilaaaak.

Owari no seraph itu apa?
Gimana akhir battle manusia vs vampire?
Gimana akhir yuichiro sama mikaela?
Terus gimana Shinoa yang suka sama Yuichiro?

Curious curious curious!!

Bonus:
Di tumblr sepertinya banyak banget ya yang ngeship Yuichiro x Mikaela, tapi saya sih nggak. Hahaha Yuichiro ya pasti sama Shinoa dong, saya sih ngeship yang normal normal aja. Besides, Shinoa is such a cute girl, she deserves Yuichiro, and happiness.

Buat Yuichiro x Shinoa shipper, berikut moments mereka di manga yang menurut saya sudah cukup sweet untuk standarnya shonen.










Suka deh liat Shinoa salting gituh. ahahaha. Jiwa shipper saya kumat, maap

Okay, segituan dulu aja yaa
See ya on my next post
Love much much!
Thanks 


Note: all the photos are not mine. 
All image source:
http://vignette4.wikia.nocookie.net/owarinoseraph/images/2/2e/Y%C5%ABichir%C5%8D_Hyakuya_(Anime).png/revision/latest?cb=20141220060111
http://vignette4.wikia.nocookie.net/owarinoseraph/images/4/45/Shinoa_H%C4%ABragi_(Anime).png/revision/latest?cb=20141220060435
http://img1.wikia.nocookie.net/__cb20141002160141/owarinoseraph/images/8/8a/Shinoa_Blushing_When_Holding_Yuichiro's_Hand.png
https://s-media-cache-ak0.pinimg.com/originals/00/28/bd/0028bd955a0b474f89cdae787beb961f.jpg
http://41.media.tumblr.com/73742a185858b36abdb3e998217c6e12/tumblr_nmdzozeTEW1un2qxdo2_1280.jpg

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Images by Freepik